Gadis Asal Desa Bakan Hilang Tidak Ada Kabar Sampai Saat Ini, Pihak Keluarga Berharap Segera Ditemukan
Foto Gadis yang dikabarkan Hilang bernama Nurul Asal Dusun Suga Desa Bakan Kec. Janapria.(Bumigoranews.com/ist) |
Lombok Tengah,- Dikabarkan hilang meninggalkan rumah sejak hari kamis, 16 Juni 2022 pukul 10.00 wita hingga saat ini pihak keluarga belum mendapatkan informasi keberadaannya.
Gadis yang bernama Nurul dari Dusun Suga Desa Bakan Kecamatan Janapria dikira menikah tetapi sampai saat ini pihak keluarga belum mendapatkan informasi terkait keberadaan sehingga membuat pihak keluarga panik.
"Hilang meninggalkan rumah sejak hari kamis kemarin dijemput sama laki-laki, awal dikira menikah tetapi sampai saat belum ada informasi keberadaan,"ungkap salah satu keluarga Mahar di Bakan. Senin, 20/6/2022.
Menurut keterangannya. pihak keluarga sudah meminta proses bantuan kepihak berwajib agar segera menemukan informasi terkait keberadaan Nurul. Bahkan pihak keluarga sedang melakukan pencarian.
Foto Nurul (Bumigoranews.com/ist) |
"Kami berharap kepada semua kita yang melihat atau mendapatkan informasi terkait keberadaan,segera menghubungi pihak keluarga terdekat,"pungkasnya.
Yang terpenting bagi keluarga saat berharap Nurul bisa ditemukan keberadaannya. Terkait hal-hal atau informasi yang lain piihak keluarga belum bisa memberikan komentar.
Post a Comment